Seorang dokter terburu-buru keluar dari kamar kecil disamping ruang prakteknya disebuah rumah sakit, dia menghampiri seorang suster yang sedang duduk dibelakang meja penerima pasien dan berkata : " Sus, saya tinggal sebentar ya, saya tiba2 mendapatkan panggilan emergency dari ruang operasi. Dokter yang tergesa-gesa itu rupanya tidak sadar kalo ritsluiting celananya belum terkancing, dan ini terlihat oleh si suster. Suster mencoba mengingatkan dokternya, tetapi karena ruang tunggu pasien itu banyak orang, maka pesannya menjadi :"Dok, dok. Garasinya belum ditutup. Dok."
Dokternya bingung, dan sambil terus jalan meninggalkan suster itu, dia menjawab : "Sudah kok. tadi pagi ketika aku meninggalkan rumah, aku sendirilah yang menutupnya.
Sampai diruang operasi, ketika hendak mengenakan jubah khusus untuk ruang operasi, barulah ia sadar kalo ritsluiting celananya belum tertutup sempurna. dan dia tersenyum teringat susternya yang berusaha memperingatinya tadi.
Setelah selesai diruang operasi, dokter itu kembali keruangannya dan menghampiri susternya : "Garasi saya yang terbuka itu, suster liat nggak mobil Mercy saya disana ?" Godanya.
Susternya jawab : "Yang saya liat hanya Bajaj, dok."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar